CIAYUMAJAKUNING.ID - Politisi senior yang saat ini menjabat sebagai Ketua Dewan Syura Partai Ummat, Amien Rais menilai bilamana jabatan presiden diberikan 3 periode kepada Jokowi dan Luhut Binsar Pandjaitan.
Maka akan ada pola islamphobia untuk bisa memuluskan ambisinya untuk kembali menjabat sebagai presiden 3 periode.
Amien Rais menegaskan, saat ini islamphobia saat ini sudah menjadi industri pemikiran yang dikembangkan disejumlah negara baik di Eropa maupun di Amerika Serikat.
Baca Juga: Polresta Cirebon Bekuk Pengedar Narkoba Jenis Sabu
"Pembiayaan untuk pola islamphobia ini biaya sungguh besar ratusan juta dollar," ucap Amien Rais dalam akun instagramnya @amienraisofficial.
Namun hal itu sayangnya dilakukan oleh pihak-pihak yang bertanggungjawab dan pemerintah dinilainya mengabaikan tentang persoalan tersebut.
"Lihat saja ini sangat rentan,karena lihat saja bagaimana orang yang menghujat nabi kita, menghujat islam meminta Al Quran dihapuskan 300 ayat dan lain itu kan masalahnya kita juga tenang-tenang saja. Tapi juga saya kira pemerintah atau rezim itu memang menurut saya membiarkan," ungkapnya.
Baca Juga: Puasamu Membosankan? Berikut 4 Drama Korea Yang Dapat Temani Waktu Luangmu
Unggahan itupun mendapatkan respon dari netizen yang menilai bila jabatan presiden 3 periode sudah menciderai konstitusi bangsa Indonesia.
Artikel Terkait
Ricuh Aksi Unjuk Mahasiswa Cirebon Saat Tolak Perpanjangan Masa Jabatan Jokowi
Polresta Cirebon Bekuk Pengedar Narkoba Jenis Sabu